Kapolsek Karangploso Bersama Para Mahasiswa Gelar Jum'at Curhat Di Desa Tawangargo.

Iklan Atas Semua Halaman

.

https://jejetrans.com/

Loading...

Kapolsek Karangploso Bersama Para Mahasiswa Gelar Jum'at Curhat Di Desa Tawangargo.

 

Kapolsek Karangploso Bersama Para Mahasiswa Gelar Jum'at Curhat Di Desa Tawangargo. 


Jejenews.co.id Malang - Kapolsek Karangploso Polres Malang, Iptu Bambang Subinajar, S.E. bersama Kanit Binmas Polsek Karangploso Ipda Winarto S, S.E. gelar jum'at curhat bersama para mahasiswa Unitri Malang yang sedang KKN di Kantor Desa Tawangargo Kecamatan Karangploso Kabupaten Malang, Jum'at (3/3/2023).


Kegiatan Jum'at Curhat seminggu sekali ini program Polri dalam menerima keluhan, dan aspirasi masyarakat secara langsung akan kendala atau masalah yang ada. 


Giat tersebut di hadiri pula oleh Babinkamtibmas Desa Tawangargo Bripka Agus Purwoko, Babinsa Desa Tawangargo Serda Subandi dan 7 orang mahasiswa Unitri Malang.


Salah satu perwakilan mahasiswa menyampaikan ijin ke para aparat desa Tawangargo dan jajaran kepolisian sektor karangploso polres malang, untuk bimbingan dan arahannya.


"Kami mohon bimbingan dan arahannya, supaya kami semua bisa melaksanakan KKN dan mendapatkan tambahan ilmu yang bermanfaat," ucap suci, Jum'at (3/3/2023). 


Kapolsek Karangploso Iptu Bambang Subinajar, S.E. melalui Kanit Binmas Polsek Karangploso Polres Malang Ipda Winarto S memberikan tanggapan akan usulan dari para mahasiswa tersebut. 


"Terimakasih adik-adik semuanya, kami jajaran Polsek Karangploso bersama perangkat Desa dan aparat setempat. Sampaikan saja kepada kami, apa yang menjadi kendala dan kami akan selalu memonitoring serta membantu adik-adik dalam melaksanakan tugas belajarnya di desa ini," papar Ipda Winarto S. 


Alhamdulillah, dan semoga semuanya bisa berjalan dengan baik. Dan terimakasih sudah bisa bertemu bersama, silaturahmi bersama di Desa kami ini. Apa yang menjadi harapan adik-adik serta para masyarakat di sini, bisa tercapai dengan maksimal, "tutup Kanit Binmas Karangploso Polres Malang di akhir kegiatan jum'at curhatnya.


(Ri/Red/Jejenews)